Kamis, 23 Oktober 2014

Ayam Leylem Sedap



 


Ini dia resep olahan daging ayam yang kaya rasa, bumbu pedasnya nampol. Kalo susah nyari lailem, bisa diganti kok, dengan daun melinjo muda. Rasanya sih, hampir mirip gitu..
Masakan asli Manado Sulawesi Utara ini pasti bakalan nari-nari di atas lidah. Waw, serasa gunung meletus di dalam mulut. Tapi yang ga suka pedes, jumlah cabe bisa dikurangi kok,
Selamat mencoba

Bahan :
- 1 ekor ayam utuh
- 10 siung bawang merah,haluskan
- 5 siung bawang putih,haluskan
- 5 buah cabai merah,haluskan
- 20 buah cabai rawit muda, goreng sebentar, biarkan utuh
- 1 ruas jahe, memarkan
- 1 batang serai, memarkan
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula
- 10 lembar daun kemangi
- 1 batang daun bawang, cincang
-1/2 lembar daun kunyit, cincang
- 1lembar daun jeruk
- 5 lembar daum leilem
- 1 buah tomat hijau, cincang

Cara membuat :
1. Panggang ayam di atas bara hingga berubah warna, angkat.
2. Potong kecil-kecil ayam panggang
3. Haluskan bawang putih,bawang merah,cabai merah, campurkan potongan ayam dan garam, remas-remas sampai bumbu tercampur rata. Diamkan selama 30 menit sampai bumbu meresap.
4. Tumis ayam, tambahkan daun jeruk,serai,daun leilem,daun kunyit dan daun bawang.
5. Tambah sedikit minyak, masukkan tomat, tuangi segelas air, masak hingga matang dan air habis. Tambahkan daun kemangi dan cabai goreng, aduk lalu angkat.

Ayam leilem super pedas siap disajikan sebagai lauk